Balon Cagubsu Djarot Saiful Hidayat MS, saat menunggangi 5174 ROT |
e-news.id
Binjai - Mengunakan sepeda motor dengan plat kepolisian unik BK 5174 ROT dan BK 6951 HAR, pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Drs. Djarot Saiful Hidayat MS dan Dr. Sihar Pangihutan Hamonang Sihar Sitorus (Djarot-Sihar), belusukan ke pasar tradisional Pasar Tavip Binjai Jalan Jl. Zainal Zakse, Kelurahan Pekan Binjai, Kecamatan Binjai Kota, Binjai, Selasa (6/2) sekitar pukul 10:00 WIB pagi.
Kehadiran Djarot-Sihar ini, dalam rangka bersilaturahmi dengan warga Kota Binjai sekaligus untuk mendengar langsung aspirasi dari masyarakat kecil khususnya para pedagang yang ada di pasar-pasar tradisional, tentang bagaimana keluhan dan kondisi masyarakat kalangan bawah.
Dalam belusukannya kali ini, pasangan Djarot-Sihar secara langsung berkomunikasi dengan para pedagang, dimana Djarot mengungkapkan bahwa, disaat dirinya memimpin Ibu Kota Republik Indonesia, DKI Jakarta, ia selalu memprioritaskan kepentingan masyarakat kecil terutama para pedagang yang ada di pasar-pasar tradisional.
"Saya akan prioritaskan pedagang yang ada di pasar-pasar tradisional, mengingat hal itu sudah saya lakukan semasa saya masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta," ujar Djarot.
Djarot Saiful Hidayat MS, saat bersilaturahmi dengan warga Binjai |
Terlihat jelas antusiasme dari masyarakat dan juga para pedagang yang ada di pasar Tavip Binjai atas kehadiran dari pasangan Cagubsu-Cawagubsu ini, mulai dari meluahkan isi hati sampai dengan berfoto bersama.
Namun, ada yang unik dalam blusukan yang dilakukan pasangan Balon Cagubsu-Cawagubsu yang diusung oleh partai PDI-P, PPP dan PKPI ini, keduanya terlihat menggunakan sepeda motor dengan plat nomor kenderaan bertuliskan BK 5174 ROT dan BK 6951 HAR, yang jika dibaca seperti bertuliskan kata, Sijarot dan Bang Sihar.
Keunikan dari plat nomor kenderaan yang 'ditunggangi' pasangan Djarot-Sihar tidak lepas dari inisiatif seorang warga Kota Binjai bernama H. Busrikal ST (Jowong Raden), yang mengaku sengaja menempah plat nomor kenderaan tersebut, karena dirinya merasa simpati dan yakin bahwa pasangan Djarot-Sihar akan terpilih dalam pesta demokrasi 5 tahunan ini.
"Sepeda motor yang dikendarai bapak Djarot dan Bapak Sihar Sitorus adalah milik saya, untuk plat nomor kenderaannya sengaja saya pesan dan urus ke pihak Kepolisian, karena saya merasa simpatik serta yakin bahwa pasangan ini akan terpilih dalam Pemilukada 2018 ini, serta saya berharap agar pasangan Djarot-Sihar mampu membawa Sumut lebih baik lagi, Djoss, Djoss, Djoss," ucap Jowong Raden. (RFS).