Para pegawai BRI, saat bertanding permainan Gaplek dalam rangka menyambut HUT BRI ke-124 tahun |
e-news.id
Binjai - Dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Bank Rakyat Indonesia (BRI) ke-124 tahun 2019, yang jatuh pada 16 Desember mendatang, Kantor Cabang BRI Stabat, menggelar kegiatan pertandingan sepak bola Futsal dan permainan Dam Batu (Gaplek) di Komplek Perumahan Pemda Langkat, Jumat (6/12).
Adapun dalam Pertandingan Futsal tersebut terdiri dari 4 tim, dua tim pertama ialah Tim Briguna yang terdiri dari Unit Stabat, Unit Dendang, Unit Perniagaan, Unit Hinai, Unit Secanggang dan Tim Britama yang berasal dari Kantor Cabang Stabat.
Selain itu ada juga Tim Kupedes yaitu gabungan dari Unit Besitang, Unit Pangkalan Susu, Unit Babalan, Unit Sawit Sebrang, Unit Batang Serangan dan Tim Simpedes yang berasal dari KCP Tanjung Pura, KCP Pangkalan Brandan, Unit Tanjung Pura, Unit Pangkalan Brandan, Unit Gebang.
Dari keseluruhan tim yang bertanding, para pemain Futsal yang beradu skill merupakan pegawai dari kantor unit, kantor cabang pembantu dan kantor cabang yang seluruhnya merupakan wilayah kerja Kantor Cabang Stabat.
Setelah beradu skill dan kemampuan mengolah si kulit bundar dalam pertandingan Futsal tersebut, tim Briguna akhirnya berhasil keluar sebagai jawara dangan unggul skor 6-4 mengkalahkan tim Kupedes di babak final.
Tim futsal BRI yang ikut memeriahkan perlombaan dalam rangka menyambut HUT BRI |
Di sisi lain, pertandingan Gaplek diikuti 24 orang peserta yang keseluruhannya juga adalah pegawai bang plat merah tersebut dan akan berlanjut babak finalnya di puncak hari ulang tahun BRI nanti pada kegiatan Fun Family Day BRI Kanca Stabat pada Minggu 15 Desember 2019.
Tidak ingin ketinggalan moment sesemarak itu, terlihat Pemimpin Cabang (Pinca) BRI Stabat, R. Irwansyah Abadi, pun ikut ambil bagian dalam permainan Gaplek, untuk menguji ketangkasannya dalam beradu strategi dengan para pegawainya.
Dalam satu kesempatan wawancara dengan awak media ini, Pinca BRI Stabat, R. Irwansyah Abadi, mengatakan, perhelatan yang digelar kali ini adalah bentuk suka cita dalam menyambut perayaan HUT BRI.
"Kegiatan kita saat ini, adalah untuk menyambut perayaan hari ulang tahun BRI ke-124 tahun dan perlombaan yang kita gelar juga sebagai bentuk kebahagiaan kita dalam peringatan ini, serta untuk mempererat jalinan silaturahmi antara sesama pegawai baik pimpinan maupun staff, demi tercapainya etos kerja yang lebih baik ke depannya. Dimana semua itu sesuai dengan slogan kita, yaitu, 'Melayani Dengan Setulus Hati'," paparnya.(AS/Red).