e-news.id
Gunungtua - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) menyelenggarakan Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kabupaten Padang Lawas Utara yang ke-14 di ruang rapat kantor DPRD, Selasa (23/11).
Rapat istimewa tersebut, dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Padang Lawas Utara bersama Wakil Ketua dan seluruh anggota DPRD. Paripurna diketahui, digelar tanpa kehadiran Bupati Padang Lawas Utara.
Baca juga : Tingkatkan Jiwa Nasionalisme dan Patriotisme, Bupati Paluta Jadi Irup Dirgahayu Republik Indonesia
Berdasarkan informasi yang di himpun e-news.id, ketidakhadiran Bupati Padang Lawas Utara Andar Amin Harahap SSTP MSi, dikarenakan sedang dalam perjalanan, dalam rangka menjenguk orangtua yang sedang sakit yakni mantan Bupati Padang Lawas Utara Drs. H. Bachrum Harahap.
Turut hadir dalam HUT Paluta ke -14 di gedung DPRD Paluta, Kajari Paluta Andri Kurniawan SH MH, Dandim 0212/TS Letkol Inf Rooy Chandra Sihombing SIP, Kapolres Tapsel AKBP Roman Smaradhana Elhaj SH SIK MH, Sekda Paluta H Burhan Harahap SH, Ketua TP PKK Paluta Ny Ade Aan Rostiani Andar Harahap, Ketua DWP Paluta, seluruh OPD, Camat, OKP, tokoh masyarakat serta undangan lainnya.
Bupati Paluta Andar Amin Harahap SSTP MSi melalui Wakil Bupati Hariro Harahap SE MSi menyampaikan bahwa HUT Paluta yang ke-14 tahun 2021 ini mengangkat tema ‘Bangkit Bersatu Lawan Pandemi Covid-19 Untuk Paluta Yang Berdaya Saing’. Karena itu, ia mengajak seluruh pihak untuk lebih meningkatkan kepedulian sosial, saling mengingatkan dan jaga kebersamaan serta satukan tekad bahu membahu untuk melawan pandemi Covid-19.
Jadikan momentum peringatan hari jadi yang sederhana ini sebagai media Instrospeksi dan lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT serta berdoa semoga wabah Covid-19 segera berakhir dan kita semua bisa beraktivitas sebagaimana biasa. Tingkatkan terus rasa persatuan dan kesatuan di bumi Balakka yang kita cintai ini,” ajaknya.
Untuk itu, ia terus menghimbau kepada seluruh yang hadir dan masyarakat kabupaten Paluta untuk terus menerapkan kebiasaan berperilaku hidup bersih dan sehat serta tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 yakni program 4M yaitu, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan.
Bersambung>>
[cut]
Rapat paripurna : DPRD Kabupaten Paluta, menggelar rapat paripurna HUT Paluta ke -14. |
Oleh karena itu, Pemkab Paluta dengan segenap jajarannya juga harus cepat tanggap dan berlari lebih cepat lagi untuk untuk mengimbangi kemajuan yang terjadi ditengah-tengah masyarakat di samping tantangan dan permasalahan pembangunan yang semakin hari semakin berat terlebih lagi di masa-masa yang akan datang.
“Insya Allah program-program strategis daerah dapat kita laksanakan walaupun ditengah pandemi Covid-19 sehingga masyarakat akan semakin mudah memperoleh pelayanan yang maksudnya antara lain tidak boleh ada lagi anak-anak kita dalam usia wajib belajar tidak dapat bersekolah, tidak boleh ada lagi masyarakat yang tidak dapat pelayanan kesehatan, tidak boleh ada lagi masyarakat yang tidak bisa keluar dari desanya karena jalan dalam keadaan rusak berat. Yang jelas jalan antar desa, jalan antar desa dengan kecamatan serta jalan antar kecamatan dengan kabupaten semuanya berfungsi baik dan berjalan lancar,” tegasnya.
Untuk itu, ia menghimbau seluruh jajaran pemerintah, OPD dan lembaga ditingkat kabupaten, kecamatan dan desa diharapkan terus meningkatkan upaya dan perhatiannya dalam membangun daerah Paluta di segala bidang kedepannya.
Pada kesempatan ini, atas nama pimpinan daerah, dirinya mengucapkan Dirgahayu Kabupaten Paluta yang ke-14 dan semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan kekuatan, bimbingan dan petunjuk guna melanjutkan visi misi pembangunan bagi kesejahteraan masyarakat Paluta.
Baca juga : Proyek Jalan Bernilai 1 Miliar Lebih Amblas, Jalinsum Gunungtua-Binanga Sempat Macet Total
“Dirgahayu Kabupaten Paluta yang ke-14, mari Bangkit Bersatu Lawan Pandemi Covid-19 Untuk Paluta Yang Berdaya Saing’ dan tetap bersinergi mewujudkan kabupaten Paluta yang beriman, cerdas, maju dan beradat,” tutupnya.
Sementara itu, dari amatan e-news.id, istri Bupati Padang Lawas Utara yang juga Ketua Tim Penggerak PKK (TP PKK) Ny. Ade Aan Rostiani Andar Amin Harahap SSTP,MSi, memberikan support dengan ikut mendonorkan darahnya, didampingi wakil ketua Masdoripa Hariro Harahap beserta rombongan.
Dalam rangkaian kegiatan peringatan HUT Pemkab Paluta ke 14 yang dikemas dalam bentuk Bakti Sosial donor darah dan kegiatan lainnya. Kegiatan sosial tersebut menjadi penutup rangkaian peringatan HUT Paluta yang bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia Kabupaten Padang Lawas Utara. (Roji).