Dua angkutan besar sarat muatan adu kuat di Jalan Medan-Binjai, Kecamatan Sunggal, Deliserdang, tepatnya di depan SPBU Semayang, Senin (18/03/2023) sekira pukul 23:35 WIB. (Foto: e-news.id). |
e-news.id
Deliserdang - Dua angkutan besar sarat muatan adu kuat di Jalan Medan-Binjai, Kecamatan Sunggal, Deliserdang, tepatnya di depan SPBU Semayang, Senin (18/03/2023) sekira pukul 23:35 WIB.
Kedua angkutan barang yang terlibat kecelakaan itu teridentifikasi sebagai truk tronton bernomor polisi BL 8721NH dan Truk Colt Diesel BK 8537 FG.
Berdasarkan narasumber di lapangan, kronologi kejadian berawal dari truk tronton bermuatan pupuk urea meluncur dari arah Binjai menuju Medan dan seketika berbelok ke kanan untuk memasuki area SPBU.
Di saat bersamaan, melintaslah truk Colt Diesel berisi gabah padi dari arah Medan menuju Binjai. Kecelakaan pun tak terhindarkan, suara dentuman keras seketika membuat warga sekitar menjadi terkejut.
Masih dari narasumber e-news.id di lapangan, pasca kejadian kecelakaan tersebut, kedua truk langsung digeser ke area SPBU agar tidak menyebabkan kemacetan.
Dari sisi truk Colt Diesel sempat mempertanyakan terkait dokumen barang atau muatan yang diangkut oleh truk tronton, namun tidak diperkenankan dengan alasan menunggu pemiliknya datang ke lokasi kejadian.
Baca Juga : Tolong Sebarkan!!! Jenazah Mr.X Korban Kecelakaan Tronton Vs Angkot Belum Diambil Keluarganya
Ada dugaan, muatan truk tronton yang berisi pupuk urea bersubsidi tersebut ialah barang 'gelap' atau ilegal. Dugaan itu dipicu karena sopir truk tronton tidak bersedia menunjukkan dokumen barang angkutannya.
Selanjutnya, oleh warga yang berada di lokasi kejadian, langsung membawa kedua truk yang terlibat kecelakaan ke Pos Polisi Lalulintas di Perempatan Simpang Diski, Deliserdang. (Red).