-->


Pj. Bupati Langkat Dukung Penuh Sekolah Lapang Cuaca Nelayan dari BMKG, Tingkatkan Keselamatan dan Kesejahteraan Nelayan

Rabu, 23 Oktober 2024 / 16:12
Pj. Bupati Langkat, H. M. Faisal Hasrimy, AP., M.AP., menyatakan dukungan penuh terhadap program Sekolah Lapang Cuaca Nelayan (SLCN) yang diinisiasi oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas II Maritim Belawan. Audiensi terkait program tersebut berlangsung di Kantor Bupati Langkat pada Rabu, 23 Oktober 2024.

e-news.id

Langkat - Pj. Bupati Langkat, H. M. Faisal Hasrimy, AP., M.AP., menyatakan dukungan penuh terhadap program Sekolah Lapang Cuaca Nelayan (SLCN) yang diinisiasi oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas II Maritim Belawan. Audiensi terkait program tersebut berlangsung di Kantor Bupati Langkat pada Rabu, 23 Oktober 2024.

Dalam audiensi tersebut, BMKG menyampaikan bahwa SLCN bertujuan memberikan pemahaman terkait cuaca maritim kepada para nelayan. Dengan edukasi ini, nelayan diharapkan dapat meningkatkan hasil tangkapan ikan dan mengurangi risiko kecelakaan laut akibat cuaca buruk.

Pj Bupati Langkat menyambut baik inisiatif BMKG ini. Beliau menegaskan pentingnya pengetahuan cuaca bagi para nelayan yang menggantungkan hidupnya pada aktivitas melaut. “Dengan pemahaman cuaca yang baik, nelayan akan lebih siap menghadapi kondisi di laut, sehingga keselamatan mereka lebih terjamin dan hasil tangkapan pun dapat meningkat,” ungkap Faisal Hasrimy.

Turut hadir dalam audiensi ini, PPK Stasiun Meteorologi Maritim Kelas II Belawan, Franky Jr Purba, S.E., Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Langkat, Drs. T.M. Auzai, serta Kabag Protokol, Winanda Akbar, S.STP. Mereka semua menyatakan komitmen untuk mendukung kelancaran program ini.

Sekolah Lapang Cuaca Nelayan ini diharapkan mampu membawa dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat nelayan di Kabupaten Langkat, khususnya dalam meningkatkan produktivitas dan keselamatan di laut. (Ril/Red).

Komentar Anda

Terkini