Akhirnya ditemukan : Setelah 3 hari pencarian, Yuda, salah satu korban hanyut di Binjai, akhirnya ditemukan. |
e-news.id
Binjai - Suasana duka menyelimuti kediaman Yuda Prasudi Ramdhani Lubis warga Jalan Madura, Kelurahan Pahlawan, Kecamatan Binjai Utara, Binjai. Dia, adalah salah satu korban yang dikabarkan hanyut terbawa arus Sungai Bingai, sekitar 3 hari lalu, Kamis (5/5/2022).
Korban Yuda, ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, oleh tim gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Binjai, Badan Search & Rescue Nasional (Basarnas), TNI/Polri dibantu warga.
Saat itu, bocah berusia 11 tahun tersebut, ditemukan warga tengah tersangkut pada sebatang kayu di dasar Sungai Bingei. Lokasi penemuan, sekitar 500 meter dari titik awal Yudi dinyatakan hanyut terbawa arus.
Seketika, jerit histeris dari ibu korban, yang sudah ikut mencari anaknya sejak 2 hari lalu, langsung pecah di lokasi penemuan Yudi. Dia menjerit sejadi-jadinya, melihat buah hatinya terbujur kaku, di tangan petugas yang mengeluarkannya dari dalam sungai.
Suasana haru dan berduka pun kian terasa, ketika jenazah korban berhasil dievakuasi dari dalam sungai. Selanjutnya, Yudi di bawa ke rumah duka menggunakan mobil ambulan di iringi warga yang turut mencarinya 2 hari belakangan ini.
Bersambung>>
[cut]
Korban hanyut dikebumikan : Setelah disemayamkan di rumah duka, korban hanyut Yuda, dikebumikan di pemakaman umum di sekitar kediamannya. |
Sehari sebelum Yudi ditemukan, ibu korban sempat menjerit memanggil nama korban tepat di sisi sungai, dengan mengatakan, "Yudi, ini mamak, pulanglah nak," sembari terus menangisi kejadian yang menimpa putranya.
Dan kini, Yudi telah kembali ke pangkuan sang Khalik, untuk selama-lamanya. Kejadian ini pun meninggalkan pelajaran bagi setiap orang tua, agar lebih waspada dalam menjaga anak-anaknya ketika bermain, terlebih saat bermain di sekitar Daerah Aliran Sungai (DAS).
Peristiwa ditemukannya korban Yudi, dibenarkan oleh pihak yang berkompeten. Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Kota Binjai Imam Siswanto S.STP, melalui Kabid P&K BPBD Kota Binjai Gelora Jaya Ananda, mengatakan, terhitung hari ini, pencarian terhadap korban hanyut telah dihentikan, karena semua korban telah berhasil ditemukan.
"Benar, hari ini kita berhasil menemukan satu korban terakhir dari peristiwa hanyutnya 3 orang anak di Sungai Bingei. Dimana, 1 orang berhasil diselamatkan dan dua diantaranya ditemukan telah meninggal dunia," ujar Gelora Jaya Ananda.
Diberitakan sebelumnya, 3 orang anak dinyatakan hanyut di DAS Bingei, saat tengah mandi-mandi di sana pada . Mereka dilaporkan terbawa arus oleh salah satu rekan sepermainan mereka dan akhirnya, 2 anak dinyatakan meninggal dan 1 berhasil selamat dari intaian sang maut. (RFS).