-->


Aklamasi... Erris Napitupulu Dipercaya Pimpin SMSI Sumut 2022-2027

Selasa, 06 Desember 2022 / 21:12

Ketua SMSI Sumut : Erris Napitupulu terpilih secara aklamasi sebagai Ketua SMSI Sumut Periode 2022-2027.

e-news.id 


Medan - Musyawarah Provinsi (Musprov) Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Sumatera Utara Tahun 2022 berlangsung sukses di Hotel Madani, Jalan Sisingamangaraja Medan, Selasa (06/12/2022).

Lewat Musprov perdana itu, pengurus 19 SMSI Kabupaten/Kota plus 1 Provinsi, secara aklamasi memilih Erris Julietta Napitupulu sebagai Ketua SMSI Provinsi Sumut periode 2022-2027.


Erris Napitupulu melanjutkan estafet kepengurusan SMSI Sumut 2017-2022 yang diketuai Ir Zulfikar Tanjung. Adapun Erris sebelumnya adalah Sekretaris SMSI Sumut.

"Terima kasih atas kepercayaan teman-teman sekalian kepada kami untuk memimpin SMSI Sumatera Utara lima tahun ke depan," ujar Erris.


Pemimpin Redaksi topmetro.news itu mengajak semua pengurus dan anggota SMSI di Sumut untuk bahu membahu membesarkan organisasi SMSI di Sumut.

Ia menitikberatkan pengembangan SMSI di Sumut adalah melalui penguatan kapasitas media online masing-masing, serta penguatan kerjasama kemitraan yang saling menguntungkan.


"Nah ini tentu membutuhkan komitmen kita bersama, keseriusan kita bersama. Yang pasti SMSI bukan membuat kita kaya, tetapi kita memperkaya SMSI lewat penguatan kapasitas kita dan kontribusi positif untuk masyarakat dan pemerintah daerah," ujar Erris.
Bersambung>>
intro12

Baca Juga

Komentar Anda